Sosialisasi Pelaksanaan PKKM Tahun 2021 dari Kemenag Gunungkidul

  Rabu, 01 Desember 2021 | 11:24:21 Dibaca 96
Sosialisasi Pelaksanaan PKKM Tahun 2021 dari Kemenag Gunungkidul
Sosialisasi Pelaksanaan PKKM

Gunungkidul (MIN 12 Gunungkidul) -- Kepala Madrasah se-Kabupaten Gunungkidul mendapatkan Sosialisasi Pelaksanaan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) yang disampaikan oleh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gunungkidul, H. Supriyanto, S.Ag, MSI,. di Aula Lantai Dasar Masjid Agung Al Ikhlas Wonosari, Rabu (1/12/2021). Sosialisasi ini menjelaskan tentang aplikasi penilaian yang digunakan pengawas madrasah yang turun ke lapangan untuk menilai PKKM.

Kegiatan ini diikuti seluruh kepala madrasah se- Kabupaten Gunungkidul dari tingkat Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah, dan Madrasah Aliyah baik Negeri maupun Swasta. Pada Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) ini menitik beratkan pada manajerial kepala madrasah. Karena dengan PKKM ini dapat mengetahui berhasil tidaknya seorang kepala madrasah memimpin madrasah yang dipimpinnya.

“Dalam  kegiatan PKKM ini merupakan proses pengumpulan, pengolahan, analisis dan interprestasi data tentang kualitas kepala madrasah dalam melaksanakan tugasnya sebagai kepala madrasah. Penilaian ini dilakukan secara berkala dalam periode tahunan (setiap tahun sekali) dan empat tahunan," papar Supriyanto.

Dalam sosialisasi PKKM tersebut Supriyanto menyampaikan bahwa ada empat kompetensi utama yang dinilai dalam Penilaian Kinerja Kepala Madrasah ini, yakni Usaha Pengembangan Madrasah, Pelaksanaan Tugas Manajerial, Pengembangan Kewirausahaan dan Supervisi kepada Guru dan Tenaga Kependidikan dan Hasil Kinerja Kepala Madrasah.

“PKKM merupakan syarat mutlak dalam pelaksanaan akreditasi. Sebuah Madrasah dapat melaksanakan PKKM jika Kepala Madarasahnya telah melaksanakan PKKM. Melalui PKKM diharapkan adanya peningkatan kinerja Kepala Madrasah, yang kemudian berbanding lurus dengan pencapaian madrasah hebat bermartabat berkelas dunia melalui transformasi digital," jelas Supriyanto. (slm)

Penulis : MIN Jurangjero/MIN 12

Editor : Siti Nurafrianti

Facebook Kemenag Gunungkidul