MIN 7 Gunungkidul Laksanakan Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2024 dengan Suasana Khidmat

  Kamis, 02 Mei 2024 | 08:27:12 Dibaca 3042
MIN 7 Gunungkidul Laksanakan Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2024 dengan Suasana Khidmat
Suasana Khidmat saat pembacaan naskah / pidato Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)

Patuk (MIN 7 Gunungkidul) - Tanggal 2 Mei merupakan salah satu tanggal penting dalam kalender pendidikan di Indonesia. Tanggal 2 Mei, merupakan hari lahir bapak pendidikan Indonesia, yakni Raden Mas Soewardi Soerjaningrat atau Ki Hajar Dewantara. Oleh karena itu Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) ditetapkan pada tanggal tersebut, seperti yang telah tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 316 Tahun 1959.

Pagi kali ini tepat pada hari Kamis (2/5/2024) pukul 07.30 WIB MIN 7 Gunungkidul menggelar upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional di halaman madrasah. Upacara Hardiknas ini bertujuan untuk memotivasi seluruh masyarakat Indonesia agar dapat terus mendukung dan memajukan sistem pendidikan Indonesia kearah yang lebih baik serta mengingatkan pentingnya memberikan pendidikan yang berkualitas pada setiap anak bangsa sebagai generasi penerus.

Pada kesempatan kali ini, Kepala MIN 7 Gunungkidul, Sunaryanti, S.Pd.I., mengemban tugas sebagai inspektur Upacara Peringatan Hardiknas, dengan tema “Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar”. Beliau memimpin langsung jalanya upacara sekaligus membacakan naskah teks pidato dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia. Dalam pidato tersebut, Mendikbud Ristek, Bapak Nadiem Anwar Makarim berpesan agar seluruh agen perubahan dapat melanjutkan program merdeka belajar.

Petugas upacara merupakan gabungan siswa/i pilihan dari MIN 7 Gunungkidul yang telah diseleksi oleh guru pembimbing yakni Dwi Haryanti, S.Pd dan Syamsul Arif Hasim, S.Pd. Sebagai peserta upacara, Bapak/Ibu Guru serasi mengenakan seragam KORPRI (Korps Pegawai Republik Indonesia) sedangkan seluruh siswa mengenakan seragam merah-putih.

Sebelum upacara berakhir, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan tropi beserta sertifikat dan uang pembinaan oleh MIN 7 Gunungkidul kepada peserta didik yang berhasil membawa kemenangan pada PKM (Pekan Kompetisi Madrasah) Tingkat Provinsi pada bulat Maret 2024 lalu. Penyerahan kontraprestasi tersebut diserahkan oleh Kepala MIN 7 Gunungkidul, kepada Juwita Nafsi (VI) Juara 2 dalam cabor Atletik Putri. Lutfi Efendi Nugroho (V) Juara 3 dalam cabor Atletik Putra dan terakhir Ansorul Muhaimin (VI) beserta Naila Anindya (IV) yang berhasil menduduki juara 3 dalam cabor Bulu Tangkis ganda campuran.

Setelah penyerahan hadiah, Sunaryanti, S.Pd.I berpesan, “Mari kita ucapkan selamat serta tepuk tangan paling meriah kepada teman-teman kalian ini. Semoga kemenangan ini dapat menjadi awal yang baik untuk prestasi yang akan kita raih selanjutnya, prestasi yang dapat ditularkan kepada seluruh siswa MIN 7 Gunungkidul”, pungkasnya.

Seluruh rangkaian upacara peringatan Hardinkas berjalan dengan lancar dan dalam suasana khidmat. Pagi yang cerah membersamai hingga selesai upacara, kurang lebih pukul 09.00 WIB. Semoga dengan upacara peringatan Hardinkas tahun 2024 yang diiringi suasana khidmat serta pagi yang cerah ini dapat menjadi isyarat bagi dunia pendidikan Indonesia yang akan terus maju-berkembang lebih baik lagi. (ph)

Penulis : MIN Patuk/MIN 7

Editor : Siti Nurafrianti

Facebook Kemenag Gunungkidul