ASN Kemenag Gunungkidul Ikuti Upacara Hari Pendidikan Nasional 2024

  Kamis, 02 Mei 2024 | 08:48:01 Dibaca 54
ASN Kemenag Gunungkidul Ikuti Upacara Hari Pendidikan Nasional 2024

Wonosari (Kemenag Gunungkidul) – Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024, Aparatur Sipil Negara (ASN) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gunungkidul mengikuti upacara bendera yang diselenggarakan di halaman kantor setempat, Kamis (2/5/2024).

Hari Pendidikan Nasional mengangkat tema “Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar”. Merdeka belajar merupakan wajah baru pendidikan dan kebudayaan Indonesia. Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Nadiem Anwar Makarim, menyampaikan bahwa kita sudah mendengar lagi anak-anak Indonesia berani bermimpi karena mereka merasa merdeka saat belajar di kelas.

“Kita sudah melihat lagi guru-guru yang berani mencoba hal-hal baru karena mereka mendapatkan kepercayaan untuk mengenal dan menilai murid-muridnya,” kata Nadiem Anwar Makarim dalam sambutannya yang dibacakan Kepala Kemenag Gunungkidul Drs. H. Sa’ban Nuroni MA.

“Dengan penuh harapan, saya titipkan Merdeka Belajar kepada Anda semua, para penggerak perubahan yang tidak mengenal kata menyerah untuk membawa Indonesia melompat ke masa depan. Selamat Hari Pendidikan Nasional. Mari terus bergotong-royong menyemarakkan dan melanjutkan gerakan Merdeka Belajar,” pungkasnya.

Penulis : Andi Eko

Editor : Siti Nurafrianti

Facebook Kemenag Gunungkidul